STNK Mio saya hilang.
Langsung berangkat ke Samsat Karawang untuk urus STNK baru, setelah berbincang-bincang dengan loket bagian STNK hilang, berikut prosedurnya:
- Membuat iklan di media massa bahwa STNK kita hilang. Saya membuatnya di radio DSK, tepatnya di ruko pinggir kali irigasi karawang (saya kurang tau persis nama ruko dan alamatnya), biaya Rp. 10,000 (seikhkasnya, ongkos ketik), surat ini sebenarnya hanya formalitas saja, sebagai prasyarat, nyatanya info stnk hilang ini tidak disiarkan di radio tsb.
- Membuat surat kehilangan di Polres Karawang, biaya Rp. 10,000 (seikhlasnya, ongkos ngetik)
Perlu diketahui, setelah menjawab beberapa pertanyaan oleh penyidik reskrim, kronologis stnk tersebut hilang, tidak cukup hanya disitu, kita disuruh ke gedung Lantas (posisi lantas biasanya dipaling belakang setiap kantor Polres), meminta cap ke unit Tilang dan unit Laka, bianyanya juga gratis... pembubuhan cap biasanya dibelakang kertas surat kehilangan yang kita buat pertama, dibelakang surat tersebut ada 3 cap, yakni cap dari reskrim sendiri, cap unit laka dan cap unit tilang.
- Setelah semua lengkap (Surat keterangan kehilangan dari media massa, Surat keterangan kehilangan dari Polres dan BAP dari reskrim polres), lanjut berangkat ke Samsat, cek fisik motor (gesek nomor rangka dan nomor mesin) biaya gesek oleh petugas samsat lagi-lagi seikhlasnya alias tanpa kwitansi..
- Selesai cek fisik menuju loket BBN II, untuk copy stnk hilang dikenakan biaya Rp. 25,000. Perlu diketahui disini, jika ternyata kita ada tunggakan pembayaran pajak (misalnya lupa bayar pajak tahun kemarin), hari itu juga anda harus membayarkan pajak yang tertunggak + denda :)
- Setelah selesai, silahkan duduk menunggu atau kalau perlu tidur dulu, pengerjaan copy stnk memang 1 hari itu juga, tapi untuk waktunya tergantung dari antrian yang sudah masuk..
Tips:
![]() |
images by google |
Tips:
- Ketika STNK hilang, wajib membawa BPKB Asli ( jika motor masih kredit, urus2 stnk hilang silahkan minta tolong dealernya langsung saja, biaya saya tidak tau :D )
- Dari rumah copy dulu KTP dan BPKB anda sebanyak 2 atau 3 rangkap.
- Biasakan bawa recehan untuk loket-loket tanpa kwitansi, seperti jasa ketik laporan kehilangan, jasa gesek nomor mesin dan nomor rangka dll..
Kira-kira 2 jam menunggu, STNK Baru sudah siap...
Salam..
Comments
Post a Comment